Yang Terbaru di Apple March Event 2015


Tanggal 10 Maret 2015 jam 00.00 atau tepatnya tanggal 9 Maret 2015 waktu Amerika Serikat, Apple kembali mengadakan event terbesarnya untuk memperkenalkan apa saja yang terbaru. Nah mungkin yang belum nonton acara nya LIVE nah gue akan kasih tau apa aja yang terbaru ni. Apa saja? Check this out!

Apple Watch Akan Hadir Pada Tanggal 24 April 2015

Yang pertama adalah Apple Watch. Smartwatch pertama Apple ini akan dijual di Apple Store pada tanggal 24 April 2015, gue ngga tau nih dijualnya diseluruh Apple Store didunia atau hanya di USA saja? Kemungkinan hanya di USA saja. Apple Watch akan di bagi 3, Apple Watch Standard, Apple Watch Sport & Apple Watch Edition.






Apple Watch hanya bisa dipakai untuk pengguna iPhone 5, 5S, iPhone 6 dan iPhone 6 Plus. Buat 4 & 4S tidak bisa, ya karena alasan hardware kali yaa..

The New MacBook

Selain Apple memperkenalkan Apple Watch, Apple juga memperkenalkan keluarga baru dari MacBook, yaitu The new MacBook. The new MacBook ini sangat ringan dan tipis, beratnya saja 2 pounds dan ketipisannya itu 13,1 mm. Tipis dan ringan kan? 


Dan juga keyboardnya juga diperbaharui, jadi dalam mengetik menjadi lebih nyaman. Dan Apple juga memperbaharui trackpadnya, yang dimana lebih sensitif layaknya layar sentuh.


Dengan ada nya fitur Force Torch, kamu tidak perlu mengklik kanan lagi, hanya sentuh pada bagian kanan trackpad dan keluarlah yang kamu inginkan tanpa menekan trackpad kamu layaknya semua laptop.

ResearchKit. Menganalisa Penyakit Pengguna iPhone hanya dalam genggaman

Sekarang iPhone itu bukan dipakai hanya untuk berkomunikasi dan bekerja saja, tetapi juga melihat penyakit kita sendiri. Di ResearchKit bagi para penderita Asma, Parkinson, Diabetes, Kanker Payudara dan penyakit jantung (Cardiovascular Disease) bisa melihat perkembangan penyakitnya.

Asthma Control

Diabetes Control

Cardiovascular Disease Control

Breast Cancer Study

Parkinson Control
Nah buat yang terkena Parkinson, kamu bisa cek di Parkinson Control dengan cara mengtap 2 jari kamu di layar iPhone selama 20 detik dan sebanyak kamu bisa. Atau kamu bisa mengatakan Aaahhh selama 20 detik dan sebanyak kamu bisa. Bagi kamu yang terkena penyakit diatas, kamu bisa download aplikasi ini dibawah. Aplikasi ini hanya medical study yang dimana melihat perkembangan penyakit ini, tapi kamu juga disarankan juga harus ke dokter untuk mendapatkan hasil yang sempurna.



AppleTV + HBO Now

Sekarang buat kamu pengguna AppleTV akan bisa menonton HBO NOW dimana saja, di rumah dengan AppleTV, di kantor dengan iPad dan disekolah dengan iPhone. Untuk bisa menonton HBO NOW dimana saja kamu harus berlangganan HBO NOW, perbulan hanya 200IDR saja. HBO NOW untuk AppleTV, iPad dan iPhone akan tersedia mulai April 2015.

Yap itulah dia yang terbaru di Apple March Event 2015. Apa acara selanjutnya dari Apple?











You Might Also Like

0 comments