Android One : Selalu Terbaru dari Google

Android One
Android One adalah smartphone termurah dari Google dan Google juga bekerja sama dengan beberapa produsen, untuk di Indonesia contohnya. Google bekerja sama dengan Evercoss, Mito & Nexian.

 Google meresmikan Android One adalah untuk mengekspansi Android menjadi lebih banyak penggunanya, dan kebanyakan orang masih banyak menggunakan Feature Phone dengan alasan Mahal. Tetapi semua itu diatasi dengan ada nya Android One, Android One adalah Smartphone yang murah tetapi performa nya tetap bagus.


Mau tau spesifikasi dari Android One ini ? Oke ini dia

Performa 2x lebih baik. Android Lollipop memberikan pengalaman Android tercepat dan paling responsif.
Umur baterai lebih panjang. Fitur menghemat baterai dapat memperpanjang penggunaan sampai 90 menit. Pasang telepon Anda agar secara otomatis menggunakan hemat daya pada saat baterai hampir habis. 
Pengaturan mudah untuk menghemat data. Hanya 2 sapuan cepat untuk memantau penggunaan data, menyalakan batasan dan alarm untuk pemakaian data internet.

Nah gimana? Bagus kan untuk smartphone yang seperti ini dan biasanya yang kayak gini untuk Smartphone Mid End & High End. Tetapi di Android One semua fitur itu dimasukkan.

 Dan di Android One sudah dilengkapi dengan aplikasi Google yang membuat hari-harimu menjadi lebih mudah seperti, Gmail, Translate, Google Search, Hangouts, DriveGoogle Chrome, Maps dan Photos.

 Terus dengan menggunakan Android One + menggunakan Kartu Telkomsel, kamu akan bisa mengupdate Android One kamu ke Android versi terbaru secara gratis dan download aplikasi secara gratis tanpa menggunakan data. Dan kamu bisa tetap nonton video terbaru di YouTube menggunakan fitur YouTube Offline.

Nah dan ini ada beberapa device Android One khusus Indonesia

Evercoss One X
Evercoss One X 


  • Layar 4.5" FWVGA 
  • Cortex A7 1.3 GHz Quad-Core processor 
  • 1GB RAM 
  • Penyimpanan 8 GB (dapat ditingkatkan sampai 32 GB) 
  • Dual micro SIM 
  • Kamera depan dan belakang (2MP dan 5 MP) 
  • Lithium-ion dapat diisi ulang, 1700mAh 
  • Android™ Lollipop (dan mendapatkan versi baru segera setelah dirilis)



Mito Impact
Mito Impact

  • Layar 4.5" FWVGA 
  • Cortex A7 1.3 GHz Quad-Core processor 
  • 1GB RAM 
  • Penyimpanan 8 GB (dapat ditingkatkan sampai 32 GB) 
  • Dual micro SIM 
  • Kamera depan dan belakang (2MP dan 5 MP) 
  • Lithium-ion dapat diisi ulang, 1700mAh 
  • Android™ Lollipop (dan mendapatkan versi baru segera setelah dirilis)

Nexian Journey1
Nexian Journey




  •  Layar 4.5" FWVGA 
  • Cortex A7 1.3 GHz Quad-Core processor 
  • 1GB RAM 
  • Penyimpanan 8 GB (dapat ditingkatkan sampai 32 GB) 
  • Dual micro SIM 
  • Kamera depan dan belakang (2MP dan 5 MP) 
  • Lithium-ion dapat diisi ulang, 1700mAh 
  • Android™ Lollipop (dan mendapatkan versi baru segera setelah dirilis)
Nah gimana? Bagus kan? Nah buat kamu yang masih pakai Feature Phone dan mau upgrade ke Smartphone. Kamu bisa membeli Android One dan kamu pilih dari 3 device tersebut. Kalo kamu pengen membelinya, saat ini Android One hanya tersedia di beberapa Online Shop di Indonesia. Tapi kalo kamu ga mau ribet beli di Online Shop kamu bisa tunggu 3 device tersebut hadir di toko handphone terdekat di kota kamu. Nah sebelum itu kamu harus nonton Iklan khusus Android One di Indonesia dari Google.

You Might Also Like

0 comments